Selasa, 05 Mei 2009

Tugas analisis e marketing pada website

Website: www.chrysler.com, produsen mobil middle up merek chrysler. 

Past:
Sebelum internet dikenal ataupun ketika belum berkembang pesat, para produsen mobil mewah mengandalkan fitur2 dan komponen yang ada di mobil dan diklaim yang terbaik. termewah, dan tertinggi mutunya. Produsen mobil mengandalkan salesman/SPG untuk memperkenalkan jenis dan fitur mobilnya kepada setiap konsumen melalui pameran. Jadi intinya:memberi keterangan (provide information) dan pemesanan masih manual

Current
Chrysler sadar bahwa konsumen middle up selalu membutuhkan perhatian lebih agar loyal, karena umumnya harga tidak menjadi masalah asalkan keinginan mereka bisa dipenuhi. Klaim atas kualitas barang tidak lagi menjadi daya tarik, namun customization menjadi daya tarik. Oleh karenanya selain melengkapi website mereka dengan berbagai informasi (fitur, jenis, model, harga) tentang produk mereka > menghemat biaya salesman/SPG, Chrsyler juga melengkapi dengan fitur Build My Own Chrysler yaitu sebuah fitur dimana kita bisa memilih dan mengkombinasikan segala warna, model, dan komponen pelengkap untuk menjadi Chrysler kita, ditambah disertakan biaya dan pilihan pembiayaannya. Contoh: kita bisa memilih model Deep Crimson, dengan warna merah, kursi model tertentu, bahan kulit, warna kesukaan kita dan komponen2 lain. Dan fitur ini sangat bagus dan menarik karena selain sangat detil (kursi saja dibagi kulit luar, kulit dalam dengan berbagai warna) juga mudah pengoperasiannya (cursor digeser warna mobil langsung ganti, ato modelnya berubah). Fitur ini diharapkan menjadi salah satu kekuatan marketing di era serba internet yang kompetitif ini. Dengan adanya website ini, informasi produk dan pemesanan dapat dilakukan ditambah lagi fitur customization (Build My Own)

Future
Ke depannya selain pemesanan dan informasi yang sudah berjalan, mungkin bisa ditambahkan 
1)komunitas karena kalau kita berkaca pada tren marketing saat ini dan ke depannya adalah crowd marketing yaitu pemasaran yang mengandalkan komunitas untuk mengikat loyalitas dan meraih konsumen baru apalagi untuk barang premium, maka perlu dibuat komunitas pencinta Chrysler yang detil dan terbagi2, misalkan pecinta Chrysler untuk balapan, untuk audionya, untuk modifikasi, saat ini yang ada hanya 1 komunitas saja. Kemudian bisa menggunakan newsletter dan milis untuk memberi informasi produk dan layanan baru
2)sumber ide yaitu sebelum mengeluarkan jenis atau layanan baru bisa dipost di website tentang model, range harga, dan warna produk terbaru yang hendak dikeluarkan Chrysler

Tidak ada komentar:

Posting Komentar